Minggu, 10 Mei 2015

Postingan ke Tiga

Metode 1 dari 2: Goreng Telur Mata Sapi dengan Cara Tradisional
  1. Cook Over Easy Eggs Step 1.jpg
    Panaskan sedikit minyak atau lemak di wajan anti-lengket. Bisa minyak babi atau bebek, kanola atau zaitun, mentega (butter), ataupun margarin. Gunakan api sedang, jangan terlalu panas. Untuk mengeceknya, jatuhkan setetes air ke wajan. Kalau mendesis, wajan cukup panas. Iklan
  2. Cook Over Easy Eggs Step 2.jpg
    Hati-hati saat memecahkan telur ke dalam wajan. Kalau Anda butuh berlatih, pecahkan telur ke dalam mangkuk terlebih dulu. Kemudian goreng telur-telur yang kuningnya belum pecah. Jangan penuhi wajan dengan banyak telur. 
  3. Cook Over Easy Eggs Step 3.jpg
    Awasi tepian putih telur hingga memadat. Tergantung wajan dan/atau panasnya, proses ini memakan waktu 45 detik hingga 2 menit. 
  4. Cook Over Easy Eggs Step 4.jpg
    Balikkan telur. Ketika putih telur di sekitar kuning telur masih setengah matang dan tepiannya cukup padat, gunakan spatula lebar, datar, dan tahan panas untuk membalik telur. Angkat dan balik dengan sangat lembut agar Anda tidak memecahkan kuning telur. 
  5. Cook Over Easy Eggs Step 5.jpg
    Balikkan telur sekali lagi. Hitung hingga 10, selipkan spatula di bawah telur, dan balikkan lagi--kali ini langsung taruh saja di piring Anda. Dengan sedikit latihan, Anda bisa membuat telur mata sapi yang lezat.
  6. Cook Over Easy Eggs Step 6.jpg
    Selesai.

Metode 2 dari 2: Goreng Telur Mata Sapi tanpa Membalik Telur

  1. Cook Over Easy Eggs Step 7.jpg
    Panaskan sedikit minyak atau lemak di wajan anti-lengket dengan api sedang. Gunakan minyak kanola atau minyak zaitun agar telur tidak terlalu berminyak. 
  2. Cook Over Easy Eggs Step 8.jpg
    Dengan hati-hati, pecahkan telur ke dalam wajan. Sebagian orang lebih suka memecahkan telur di permukaan datar (agar kuning telur tidak pecah) sebelum menuangkannya ke wajan. Kedua cara ini sama baiknya.
  3. Cook Over Easy Eggs Step 9.jpg
    Bubuhkan garam dan merica secukupnya.
  4. Cook Over Easy Eggs Step 10.jpg
    Tambahkan air, kemudian tutup wajan. Tuangkan sedikit air ke pinggiran wajan sebelum menutupnya. Cukup 1 sendok makan air untuk tiap telur. Air akan membantu mengukus telur, menciptakan lapisan bening di atas kuning telur, yang kita anggap ciri khas telur mata sapi.
  5. Cook Over Easy Eggs Step 11.jpg
    Kukus selama 1-2 menit, hingga muncul lapisan putih bening di atas kuning telur.
  6. Cook Over Easy Eggs Step 12.jpg
    Pindahkan telur dengan spatula ke piring, dan nikmatilah telur mata sapi Anda.

postingan ke dua



Arti sahabat......

  1. Jangan engkau berjalan di belakangku karena aku mungkin tidak dapat menuntunmu. Jangan pula engkau berjalan di depanku karena mungkin aku tidak dapat mengikutimu. Tapi berjalanlah disampingku dan menjadi sahabat terbaikku.
  2. Sahabat sejati adalah seseorang yang mengetahui segala sesuatu tentang dirimu bahkan yang terburuk sekalipun namun ia masih menyayangimu.
  3. Bukan kekurangan cinta dari kekasih yang membuat pernikahan menjadi tidak bahagia, akan tetapi kurangnya makna persahabatan didalamnya.
  4. Jika engkau hidup seratus tahun, maka aku ingin menjalani hidup ini sampai seratus kurang satu hari sehingga aku tidak pernah hidup tanpa engkau disisiku.
  5. Faktanya adalah, semua orang di dunia ini akan menyakiti kamu. Kamu hanya perlu menemukan satu orang yang membuatmu merasa layak menjalaninya.
  6. Tidak sesuatu apa pun didunia ini yang tidak akan ku lakukan bagi mereka yang benar-benar sahabatku. Aku tidak pernah memiliki pikiran untuk mencintai sahabat setengah-setengah. Itu bukanlah sosok diriku.
  7. Tidak ada yang melebihi arti seorang sahabat kecuali sahabat yang membawa cokelat ditangannya.
  8. Ketika seseorang menyayangi engkau, caranya berbicara tentang engkau akan berbeda. Engkau akan merasa aman dan nyaman saat bersamanya.
  9. Hanyalah sahabat yang mengangkat telponmu jam 4 pagi. Sesederhana itu!.
  10. Persahabatan bukanlah sesuatu yang engkau pelajari di sekolah. Tapi jika engkau belum mempelajari apa pun tentang persahabatan maka sesungguhnya engkau belum mempelajari apa-apa.

Postingan Ke satu

Profil & Biodata EXO Lengkap Terbaru

Profil Biodata Foto EXO - Setelah sebelumnya Espilen Blog membagikan update tangga lagu Korea terbaru. Kali ini adalah seputar boyband yang kini sedang naik daun, yaitu EXO. Dibawah naungan SM. Entertaiment EXO terdiri dari 2 sub-grup, yaitu : EXO K (Korea), dan EXO M (Mandarin atau China). Personel EXO berjumlah 12 orang, 8 berasal dari korea, dan 4 diantaranya berasal dari China. Nama mereka diambil dari kata exoplanet, sebuah istilah untuk menyebut planet di luar Tata Surya. Single debut mereka adalah “MAMA” yang dirilis pada 8 April 2012. Nah, member exo juga ternyata mempunyai kekuatan. Tetapi kekuatan ini hanya dalam MV “MAMA” saja. Berikut biodata member EXO.

Produser Lee Soo Man mengumumkan akan adanya debut boyband baru. pada awalnya hanya ada 7 anggota yang akan masuk ke dalam grup yang bernama M1. tapi kemudian di umumkan kembali bahwa akan ada 2 sub grup yang bernama M1 dan M2. Anggota pertama yang di perkenalkan adalah Kai, disusul dengan Lu Han dan Tao. Daya tarik EXO sendiri tak jauh berbeda dengan boyband Korea lainnya, yakni ketampanan wajah personilnya dan aksi dance yang menarik. Dari segi ciri khas lagu juga mirip dengan boyband Korea yang lain, seperti Bigbang, Super Junior, dan lain-lain.

Keberadaan EXO sebagai boyband muda Korea kini semakin diakui, bukan hanya di Korea, tapi di berbagai negara. Fans baru terus bermunculan, bahkan mulai menyaingi kakak seniornya yakni Super Junior. Dengan usia yang masih muda, para personil EXO terus meningkatkan skill bernyanyi dan menarik agar semakin memikat hati para fans dan bisa menjadi boyband nomor 1 di Korea. Modal utama mereka bukan hanya ketampanan, tetapi juga lagu dan dance yang bagus.

Profil EXO
Profil EXO

Pada 29 Desember 2011, Chen, anggota baru EXO terungkap. Lalu tanggal 9 Januari 2012, anggota kelima bernama Sehun pun menyusul diperkenalkan ke media, Sehun menunjukkan keterampilan menarinya. Kemudian berturut-turut 16 Januari dan 25 januari 2012 Lay dan Xiu Min pun bergabung. EXO merilis single "What Is Love" pada 30 Januari 2012 dalam versi Korea dan versi Cina. Lagu ini dirilis di situs iTunes, Melon, Dosirak, Soribada dan Naver Musik. Selain itu, video untuk "What Is Love" adalah video untuk mengungkapkan dua anggota baru, D.O dan Baek Hyun.

Dan pada 14 Februari 2012 agensi mengumumkan leader sub grup Korea adalah Suho. Lalu menyusul keesokan harinya, diumumkan leader EXO M, Kris. Anggota terakhir yang bergabung adalah Chan Yeol pada tanggal 22 Februari 2012. Setelah memperkenalkan semua member grup, EXO memulai debutnya. EXO K mulai debut pada 8 April 2012 di Program SBS Inkigayo dan EXO M pada Upacara Awards ke-12 'Yin Yue Feng Yun Bang'. Bisa dikatakan kesuksesan EXO tahun ini melebihi Super Junior yang sudah mulai jarang terlihat, meskipun mungkin dari segi jumlah fans masih lebih banyak Super Junior.

EXO K
Suho
Suho EXO
Nama Asli : Kim Joon Myun
Nama Panggung : Suho
Birthday/Tanggal Lahir : 22 Mei 1991
Posisi : Leader, MainVocal
Golongan Darah : AB
Nama Penggemar : Aquatics
Power : WaterBrander / Hydrokinesis
Sehun
Sehun EXO
Nama Asli : Oh Sehoon
Nama Panggung : Sehun
Birthday/Tanggal Lahir : 12 April 1994
Posisi Dalam Grup : Lead Dancer, Rapper, Sub-Vocal, Maknae
Golongan Darah : A
Nama Penggemar : Whirlwinds / Hunnie
Power : AirBrander
Kai
Kai EXO
Nama Asli : Kim Jong In
Nama Panggung : Kai
Birthday/Tanggal Lahir : 14 Januari 1994
Posisi : Main Dancer, Lead Rapper, Sub-Vocal
Golongan Darah : A
Nama Fans : Teleporters
Power : Teleportation
D.O
D.O EXO
Nama Asli : do kyungsoo
Nama Panggung : D.O (baca : Dio)
Birthday/Tanggal Lahir : 12 januari 1993
Posisi : Lead Vocal
Golongan Darah : B
Nama Penggemar : Earthlings
Power : Terrakinesis
Chanyeol
Chanyeol EXO

Nama Asli : Park Chanyeol
Nama Panggung : Chanyeol
Birthday/Tanggal Lahir :  27 november 1992
Position : Main Rapp, Sub-Vocal
Golongan Darah : A
Nama Penggemar : Pyromaniacs
Power : Pyrokinetis
Baekhyun
Baekhyun EXO
Nama Asli : Byun Baekhyun
Nama Panggung : Baekhyun
Birthday/Tanggal Lahir :  6 Mei 1992
Posisi : Main Vocal
Golongan Darah : B
Nama Fans : Shiners
Power : Lunarkinesis

EXO M
Kris
Kris EXO
Nama Asli : Wu Fan
Nama Panggung : Kris
Birthday/Tanggal Lahir :  6 November 1990
Posisi : Leader, Lead Rapp, Sub-Vocal
Golongan Darah : A
Nama Penggemar : Dragons
Power : Levitation
Tao
Tao EXO
Nama Asli : Huang Zi Tao
Nama Panggung : Tao
Birthday/Tanggal Lahir :  2 Mei 1993
Posisi : Main Rapp, Sub-Vocal
Golongan Darah : A
Nama Penggemar : Cronics
Power : Chronokinesis
Luhan
Luhan EXO

Nama Asli : Xi Lu Han
Nama Panggung : Luhan
Birthday/Tanggal Lahir :  20 April 1990
Posisi : Main Vocal, Lead Dance
Golongan Darah : O
Nama Penggemar : Telekinetics
Power : Telekinesis
Xiumin
Xiumin EXO
Nama Asli : Kim Min Seok
Nama Panggung : Xiumin
Birthday/Tanggal Lahir :  29 Maret 1990
Posisi : Rapper
Golongan Darah : O
Nama Penggemar : Snowflakes
Power :  Cryokinesis
Lay
Lay EXO
Nama Asli : Zang  Yi Xing
Nama Panggung : Lay
Birthday/Tanggal Lahir :  7 Oktober 1991
Posisi : Main Dancer, Vocalist
Golongan Darah : A
Nama Penggemar : Healers
Power :  Vitakinesis
Chen
Chen EXO
Nama Asli : Kim Jongdae
Nama Panggung : Chen
Birthday/Tanggal Lahir :  21 september 1992
Position : Lead Vocal
Golongan Darah : B
Nama Penggemar : Sparks
Power :  Electrokonesis
Nah, itulah sekilas Profil EXO member yang bisa Espilen Blog sampaikan. Mengidolai boleh saja, asalkan jangan terlalu berlebihan. Musik Korea saat ini memang sedang mengguncang Indonesia, sangat banyak penggemar musik KPOP di tanah air, tak terkecuali Boyband EXO ini. Namun jangan melupakan karya anak bangsa yang sudah seharusnya kita apresiasi juga. Demikian informasi mengenai Profil Biodata EXO terbaru. Semoga bermanf